Jenis Ikan Hias Yang Mudah Dipelihara Meskipun Baru Pemula

Pengetahuan

Jenis ikan hias yang mudah dipelihara cukup banyak. Anda perlu menentukan salah satunya. Khususnya yang memiliki perawatan mudah meskipun dilakukan oleh pemula.

Salah satu jenis ikan hias terbaik adalah Koi. Ikan ini memiliki penampilan sangat menawan. Tidak mengherankan jika banyak orang yang meminatinya.

Menariknya, Koi termasuk dalam kategori ikan yang mudah dipelihara. Sebagai pemula, tidak ada salahnya untuk membelinya.

Jika Anda tertarik untuk memelihara koi, Anda tepat berada di sini. Kami akan menunjukkan cara memeliharanya yang benar. Tetapi sebelumnya, mari simak informasi tentang keuntungannya.

Keuntungan Memelihara Ikan Koi

Selain sebagai jenis ikan hias yang mudah dipelihara, koi dipilih lantaran memiliki banyak kelebihan. Di antaranya adalah sebagai berikut.

  1. Mendatangkan Keuntungan

Koi merupakan ikan yang berasal dari China. Tetapi uniknya, ikan ini dipopulerkan di Jepang.

Ikan tersebut dipercaya bisa membawa keberuntungan. Orang yang memeliharanya akan diliputi dengan keberuntungan hidup maupun karir. Mitos seperti inilah yang membuat sebagian besar orang tertarik untuk membelinya.

Namun yang pasti, ikan koi memiliki nilai jual tinggi. Tentunya dijadikan sebagai ikan hias. Pangsanya yang luas dan harganya yang mahal membuat Anda bisa meraup untung berlipat.

Harganya bisa mencapai puluhan juta rupiah. Khususnya ikan yang sudah dewasa dan penampilannya lebih menawan.

  1. Menambah Estetika Rumah

Kelebihan lain dari Koi ialah sebagai bagian dari hiasan rumah. Ikan ini nyatanya mampu meningkatkan kualitas desain dari rumah. Apalagi jika diletakkan pada posisi yang tepat.

Kolam kecil di halaman depan rumah ataupun akuarium sudah cukup untuk menambah estetika area. Makanya, kebanyakan orang kaya sering menempatkan ikan koi sebagai bagian dari pemercantik ruangan.

  1. Bermanfaat Sebagai Terapi

Salah satu kelebihan yang tidak didapatkan dari ikan lain ialah bermanfaat sebagai terapi. Koi ini dipandang sangat layak untuk terapi masalah autis.

Melihat ikan yang cantik di rumah akan membuat emosional seseorang terjaga. Buahnya, gangguan tersebut akan teratasi. Penderita autis akan kembali normal seiring berjalannya waktu.

  1. Menenangkan Jiwa

Jenis ikan hias yang mudah dipelihara memang layak untuk dibawa pulang. Hal ini disebabkan oleh manfaat yang diberikannya.

Betapa tidak, ikan ini diklaim sangat baik untuk memberikan efek menenangkan. Kejenuhan serta tekanan dalam diri bisa dinetralkan. Yakni dengan mendengar gemercik air sekaligus melihat warna-warni ikan yang tenang dalam kolam/akuarium.

Anda yang ingin memperoleh manfaat tersebut disarankan untuk memeliharanya. Anda bebas untuk menentukan jenisnya. Untuk jenisnya sendiri, Anda bisa melihatnya di 000z.me

Cara Memelihara Koi Di Rumah

Setelah Anda membeli koi, Anda perlu melakukan pemeliharaan dengan benar. Hindari melakukan kesalahan agar ikan hias ini tidak mati. Mengenai cara memeliharanya, Anda bisa menengok caranya di bawah.

  1. Tempatkan di Kolam Yang Luas

Sebenarnya, Anda bisa saja menempatkan koi di tempat yang sempit. Tetapi, ini sangat disayangkan. Alasannya ialah membatasi ruang gerak dari ikan.

Alangkah baiknya jika Anda menempatkannya pada kolam yang lebih luas. Untuk kedalamannya sendiri, Anda bisa mengaturnya sekitar 50 cm. Bahkan ada juga yang dibuat sampai 1-2 meteran.

Setelah itu, perhatikan jumlah ikannya. Jangan memasukkan ikan koi terlalu banyak di kolam yang kecil. Karena ini bisa mempengaruhi kualitas air.

Idealnya, ukuran 1 meter kolam diisi dengan 5 ekor koi. Asumsinya ialah ikan sudah berukuran sekitar 35 cm.

Meskipun belum mencapai ukuran tersebut, ada baiknya Anda tetap melakukannya. Alasannya ialah pertumbuhan ikan sangat cepat. Jadinya, Anda perlu mempertimbangkan luas kolam kedepannya.

  1. Tepat Memberikan Pakan

Meskipun menyandang sebagai jenis ikan hias yang mudah dipelihara, bukan berarti Anda benar-benar mudah dalam memeliharanya. Faktanya, masih banyak orang yang melakukan kesalahan. Salah satunya berkaitan dengan pemberian pakan.

Pakan diberikan dalam jumlah besar. Asumsinya ialah bisa dikonsumsi selama seharian.

Ini jelas tidak dibenarkan. Pakan akan tersisa dan larut ke dalam air. Jika sudah larut, ini menghasilkan zat berbahaya. Akibatnya, ikan akan terserang penyakit dan mudah mati.

Menyadari kondisi tersebut, cara terbaiknya ialah memberikan pakan secara bertahap. Berikan dalam jumlah kecil. Dan lakukan beberapa kali dalam sehari.

  1. Mengatur Kejernihan Air

Kejernihan air ini perlu diusahakan. Caranya ialah dengan mengatur sirkulasinya menggunakan filter. Selain itu, usahakan untuk melakukan penambahan air di tiap 2 minggu sekali.

Itulah cara termudah untuk melakukan perawatan. Terapkan caranya, maka jenis ikan hias yang mudah dipelihara ini bisa hidup lebih sehat seperti yang diharapkan.